Asahikawa adalah sebuah kota di kawasan yang cantik di tengah-tengah Hokkaido, pulau terbesar nomor dua di Jepang. Kota ini dilintasi oleh sungai dan dikelilingi pegunungan. Di sinilah kota asal Otokoyama Sake yang juga terkenal akan mie ramennya.
Perhentian pertama untuk Anda para pecinta sake tentunya adalah di Pabrik dan Museum Otokoyama di mana Anda bisa mempelajari pembuatan sake baik secara modern maupun tradisional. Mencicipi sake merupakan bagian utama dari tur ini. Anda juga bisa membeli set cangkir yang cantik di tokonya.
Misi selanjutnya adalah untuk menikmati ramen khas Asahikawa yang memadukan antara kecap dan seafood (juga daging babi). Anda bisa lihat bahwa di kota ini, pusat restoran ramen terbesar adalah di Desa Ramen Asahikawa di kawasan pinggiran kota Nagayama. Silakan kunjungi beberapa di antaranya untuk menemukan rasa favorit Anda.
Kunjungi beruang kutub, singa laut, penguin, dan orang utan di kebun binatang Asahikawa. Kebun binatang ini menampilkan tingkah laku hewan di dalam kandang-kandang yang telah dirancang khusus, misalnya tabung air vertikal untuk singa laut. Perlu dicatat bahwa kebun binatang tutup selama bulan Oktober dan November untuk persiapan musim dingin.
Hangatkan tubuh di Museum Patung Asahikawa, bertempat di sebuah kantor yang digunakan di masa Perang Dunia II, di mana Anda bisa melihat karya seni ciptaan Rodin dan Nakahara Teijiro, seorang seniman Jepang yang terinspirasi olehnya. Lihat karya tekstil buatan tangan para wanita Asahikawa di Museum Kerajinan Rakyat Yukaraori di mana Anda juga bisa melihat pembuatan kaca dan keramik. Anda bisa mencoba membuat sendiri kerajinan tanah liat di Desa Tembikar Arashiyama.
Jika Anda berkunjung pada bulan Februari, jangan lewatkan Festival Musim Dingin Asahikawa, di mana Anda bisa melihat pahatan es yang begitu mengagumkan, pertunjukan cahaya, teater budaya, dan bangunan-bangunan dari salju. Terdapat juga sejumlah lereng ski di kawasan ini, dan yang paling dekat adalah di Kamui Links.
Anda bisa terbang ke Bandara Asahikawa dari Tokyo dan sejumlah lokasi domestik lainnya di Jepang. Kereta tersedia dari kota-kota utama Hokkaido. Di kawasan luar kota, Anda bisa temukan pedesaan yang cantik seperti Biei, di mana Anda akan lihat komunitas seniman, workshop kerajinan tangan, dan galeri-galeri di antara lahan pertanian.