East Side Gallery

East Side Gallery
East Side Gallery
East Side Gallery
East Side Gallery
East Side Gallery


Kunjungi monumen di sepanjang Sungai Spree ini untuk melihat lebih dari 100 lukisan dinding yang mengenang runtuhnya Tembok Berlin dan penyatuan kembali Berlin.

East Side Gallery adalah peringatan penyatuan kembali Berlin pada tahun 1990 dan runtuhnya Tembok Berlin. Monumen kebebasan Berlin ini berupa bentangan Tembok Berlin tua sepanjang 1,3 kilometer yang tertutup lukisan dinding pada tahun 1990. Susurilah sepanjang salah satu galeri area terbuka terpanjang di dunia ini untuk menikmati lukisan yang hidup dan bersejarah.

Awali kegiatan Anda dengan menyusuri sepanjang East Side Gallery di Oberbaumbrücke (Jembatan Oberbaum), jembatan landmark yang melintasi Sungai Spree dan menghubungkan kawasan Kreuzberg dengan Friedrichshain. East Side Gallery terbentang di sepanjang sisi Friedrichshain Sungai Spree, batas area yang dahulu adalah Berlin Timur, dan mengubah kenangan akan Tembok Berlin menjadi simbol harapan dan kebebasan. Lukisan dindingnya mencakup dinding dari Oberbaumbrücke ke Ostbahnhof, sebuah stasiun kereta api besar.

Berjalan kakilah di samping bentangan panjang dinding setinggi 3,6 meter itu. Kagumilah 105 lukisan karya seniman dari seluruh dunia. Lukisan dinding pertama dilukis pada tahun 1990, tak lama setelah penyatuan kembali. Lukisan dinding ini mendukung kebebasan, serta menggambarkan sentuhan pengharapan dan euforia terhadap masa depan. Sejumlah gambar bersifat menyindir dan yang lainnya mengenang, namun semuanya dirancang untuk membangkitkan pemikiran.

Pada tahun 2009, 100 lukisan asli direstorasi, saat para seniman melukisnya kembali.

East Side Gallery terletak di sisi Friedrichshain Sungai Spree. Kunjungi galeri kapan saja tanpa dipungut biaya. Kedua ujung dinding dapat diakses dengan jaringan U-Bahn dan S-Bahn di Berlin, serta bus, sepeda, dan berjalan kaki.

Nikmatilah pemandangan indah Sungai Spree dari sepanjang tepi air dan Oberbaumbrücke (Jembatan Overbaum) yang bersejarah. Area di sekitar East Side Gallery menyuguhkan sejumlah klub malam terbesar di Berlin, serta tetap ramai sepanjang hari dan malam pada akhir minggu.

Tempat populer untuk dikunjungi


Opsi Penginapan Terbaik Dekat East Side Gallery

Holiday Inn Berlin - City East Side, an IHG Hotel
Holiday Inn Berlin - City East Side, an IHG Hotel
4 out of 5
Wanda-Kallenbach Str., Berlin, BE
Holiday Inn Berlin - City East Side, an IHG Hotel
Park Inn by Radisson Berlin Alexanderplatz
Park Inn by Radisson Berlin Alexanderplatz
4 out of 5
Alexanderplatz 7, Berlin, BE
Park Inn by Radisson Berlin Alexanderplatz
TITANIC Comfort Berlin Mitte
TITANIC Comfort Berlin Mitte
Elisabeth-Mara-Strasse 4, Berlin
TITANIC Comfort Berlin Mitte
Schulz Hotel Berlin Wall at the East Side Gallery
Schulz Hotel Berlin Wall at the East Side Gallery
Stralauer Platz 36, Berlin
Schulz Hotel Berlin Wall at the East Side Gallery
Hotel Goldmarie
Hotel Goldmarie
Warschauer Str. 58, Berlin
Hotel Goldmarie
Harga per malam terendah yang ditemukan dalam 24 jam terakhir berdasarkan pencarian 1 malam untuk 2 tamu dewasa. Harga dan ketersediaan dapat berubah sewaktu-waktu. Ketentuan tambahan dapat berlaku.