Ikuti tur terpandu ke Pabrik Anggur Augustiner (Augustiner Brau) untuk melihat di mana para biarawan yang dulu tinggal di sini menyeduh bir. Tur ini informatif sekaligus menghibur pengunjung dibawa di sepanjang “jalur bir,” dari fermentasi hingga pencucian dan pengisian botol. Bir bebas aditif ini dibuat dalam waktu 16 minggu melalui prosedur enam langkah. Resepnya telah dirahasiakan selama empat ratus tahun. Luangkan beberapa jam untuk mempelajari metode penyeduhan, lalu cicipi hasilnya di tempat minum bir terbesar di Austria. Ruangan mengesankan ini memiliki langit-langit tinggi bergaya barok dan meja-meja kayu panjang. Ada juga taman yang menyenangkan untuk duduk-duduk saat hari cerah. Beli token dari kasir, lalu berdirilah di antrean bar swalayan untuk mengisi gelas Anda. Atau, bayar sedikit ongkos untuk meminta pramusaji menyajikannya untuk Anda. Bir khas yang layak dicoba antara lain Lenten Beer, yang tersedia dari Rabu Abu hingga Paskah, dan Christmas Bock selama bulan-bulan musim dingin.Meskipun minum bir adalah prioritas, Anda dapat menikmati acara lain di sini. Datanglah untuk menonton pertandingan sepakbola di layar lebar dan mendengarkan musik live. Lihat situs web pabrik untuk informasi hari dan jam acara. Tempat ini juga menyambut rombongan keluarga. Biara ini dibangun untuk biarawan Augustinian di lereng utara gunung Monschberg antara 1607 dan 1614. Para biarawan mulai menyeduh bir pada 1621 di bangunan-bangunan biara. Kini, bir yang sama diproduksi meskipun biara tersebut tidak lagi beroperasi.Pabrik Bir Augustiner dapat dicapai dengan sejenak berkendara dari Kota Tua. Parkir gratis tersedia. Anda juga dapat mengunjunginya dengan naik bus dari stasiun kereta api utama Salzburg. Tempat ini buka setiap hari, kecuali pada hari-hari libur umum. Tur diadakan di siang hari pada hari-hari kerja dan harus dipesan sebelumnya.
Pabrik Bir Augustiner





Kunjungi Pabrik Bir Augustiner
Tempat populer untuk dikunjungi

Taman Mirabell
Jelajahi aktivitas outdoor di Taman Mirabell, ruang terbuka hijau yang indah di Salzburg. Kunjungi toko dan restoran pemenang penghargaan di area cocok untuk keluarga ini.

Istana dan Taman Mirabell
Lihat salah satu venue pernikahan tercantik di dunia di istana mengagumkan ini, yang awalnya dibangun sebagai tanda cinta yang agung.

Museum Seni Modern Moenchsberg
Museum di tepi tebing dramatis ini menawarkan pemandangan mendebarkan, baik di dalam galeri maupun di luar jendela-jendelanya.

Teater Salzburg Marionette
Nikmati pertujunjukan di Teater Salzburg Marionette, teater yang bersejarah di Salzburg. Jelajahi musik live yang bagus di area dapat ditempuh dengan berjalan kaki ini, atau nikmati aktivitas tur.

Salzburger Landestheater
Nikmati pertunjukan di Salzburger Landestheater, teater yang bersejarah di Salzburg. Kunjungi toko dan restoran pemenang penghargaan di area romantis ini.

Mozarteum University of Salzburg
Berkeliling kampus di Mozarteum University of Salzburg selama Anda menginap di Salzburg. Luangkan waktu untuk toko dan tur di area cocok untuk keluarga ini.
Opsi Penginapan Terbaik Dekat Pabrik Bir Augustiner
Cek ketersediaan hotel di dekat Pabrik Bir Augustiner








