The Beachhouse

The Beachhouse
The Beachhouse
The Beachhouse
The Beachhouse
The Beachhouse


Kincir ria, seluncur air, dan gula kapuk menambah jam-jam kesenangan untuk segala usia di taman hiburan tepi laut ini.

Taman hiburan satu-satunya Adelaide, The Beachhouse, menggabungkan taman air dan permainan ketangkasan tradisional untuk bersenang-senang seharian bagi segala umur. The Beachhouse dibangun di sekitar pugaran komidi putar dari taman bertema asli Adelaide, Luna Park Gelnelg. Tempat ini mempunyai lapangan golf mini 18 lubang dan serangkaian seluncur air. Lihat semuanya dari atas Kincir Ria lengan tunggal satu-satunya di Australia.Bawa peralatan renang Anda apa pun musimnya, karena air di The Beachhouse dihangatkan, yang menjadikannya pilihan menarik selain pantai dan pasir di musim dingin. Ada juga banyak kesenangan lain selain kolam dan seluncur air. Pastikan mencoba berputar di Bumper Boats, versi modern dari bumper car tradisional. Jika Anda ingin tetap kering, bumper car asli tersedia dalam bentuk mobil mainan Soli Italian Formula 1, satu dari dua saja yang ada di dunia. Lukis wajah, kastil bermain, dan kereta mini juga tersedia untuk anak-anak.Seperti semua taman hiburan bagus lainnya, tersedia gula kapuk dan es krim, juga beragam pilihan makanan dan camilan di kafe di dalamnya.The Beachhouse cocok untuk anak-anak dan dewasa, namun, beberapa wahana — termasuk bumper car dan kincir ria — memberlakukan batas tinggi badan. Daftar batasan lengkap tersedia di situs web.The Beachhouse dapat dimasuki secara gratis, dan setiap wahana menarik ongkos terpisah. Dua pilihan pembayaran memudahkan Anda menikmati taman ini sesuka hati. Pay per ride memungkinkan Anda membeli kredit yang bisa digunakan di setiap wahana, sehingga Anda bisa bersantai dan menghabiskan waktu seharian selama merasa cocok. Opsi lainnya adalah Blok of time, yang memberikan nilai bagi pengunjung yang ingin mencoba balapan di sela-sela permainan wahana. The Beachhouse terletak di Glenelg, sembilan kilometer (5,6 mil) dari pusat Adelaide dan bisa dicapai dengan trem, mobil, atau sepeda lewat salah satu dari dua jalur khusus sepeda. The Beachhouse buka setiap hari kecuali Natal.

Tur wisata satu hari

Lihat total 64 aktivitas

Makanan, Minuman, & Hiburan Malam

Lihat total 33 aktivitas

Tur Pribadi & Khusus

Lihat total 6 aktivitas

Tur Liburan & Libur Musiman

Lihat total 6 aktivitas

Kelas & Workshop

Lihat total 3 aktivitas

Tempat populer untuk dikunjungi


Opsi Penginapan Terbaik Dekat The Beachhouse

Stamford Grand Adelaide
Stamford Grand Adelaide
5 out of 5
2 Jetty Road Moseley Square, Glenelg, SA
Stamford Grand Adelaide
Oaks Glenelg Plaza Pier Suites
Oaks Glenelg Plaza Pier Suites
4.5 out of 5
16 Holdfast Promenade Glenelg, Glenelg, SA
Oaks Glenelg Plaza Pier Suites
Ensenada Motor Inn and Suites
Ensenada Motor Inn and Suites
4 out of 5
13 Colley Terrace, Glenelg, SA
Ensenada Motor Inn and Suites
Nightcap at Watermark Glenelg
Nightcap at Watermark Glenelg
3.5 out of 5
631 Anzac Highway, Glenelg North, SA
Nightcap at Watermark Glenelg
Taft Motor Inn
Taft Motor Inn
3.5 out of 5
18 Moseley Street, Glenelg, SA
Taft Motor Inn
Harga per malam terendah yang ditemukan dalam 24 jam terakhir berdasarkan pencarian 1 malam untuk 2 tamu dewasa. Harga dan ketersediaan dapat berubah sewaktu-waktu. Ketentuan tambahan dapat berlaku.