Anda akan merasa seolah-olah baru saja melangkah ke masa lampau Dubai dengan berjalan mengelilingi gang-gang sempit di salah satu kawasan tertua kota ini. Di balik mal-mal yang penuh gaya dan gedung pencakar langit yang kokoh, di sinilah Kawasan Budaya dan Sejarah Al Fahidi (sebelumnya dikenal dengan nama Bastakiya), sebuah kawasan dagang yang dibentuk pada akhir abad ke-19 oleh para pedagang mutiara kaya dari Iran. Sekarang, rumah-rumah tradisional mereka yang dibangun dari karang, gypsum, dan batu kapur telah direnovasi ulang untuk menjadi museum, galeri, restoran, dan beragam pertokoan.
Tempat yang pas untuk mengawali tur Anda adalah dari Sheikh Mohammed Center for Cultural Understanding, terletak di halaman sebuah rumah tradisional. Center ini setiap harinya mengadakan perjamuan sarapan dan makan siang yang sarat konten budaya. Acara ini merupakan kesempatan Anda untuk mencicipi sajian khas lokal sambil mendengarkan budaya Emirat. Anda juga bisa bergabung dengan salah satu tur berpemandu mengelilingi kawasan bersejarah yang diadakan Center. Untuk info lebih lanjut tentang jadwal dan harganya, silakan kunjungi website resmi mereka.
Saat Anda mengitari jalan-jalan tua ini, perhatikan struktur persegi panjang tinggi di atas sejumlah bangunan. Struktur ini adalah 'menara angin' atau 'penangkap angin' yang disebut Barjeel, merupakan sebuah fitur arsitektur khas Persia yang sangat berguna sebelum ditemukannya kipas angin atau AC. Menara angin ini berguna untuk menangkap angin sejuk dari segala arah dan menyalurkannya ke dalam bangunan.
Di salah satu dari beragam galerinya Anda bisa melihat-lihat karya seni original yang menampilkan seni kontemporer maupun tradisional Arab, Asia, dan India. Berburu souvenir bisa dilakukan di butik-butik yang menjual ragam karya seni buatan tangan, termasuk kain sutra, keramik, dan perhiasan. Kunjungi Dubai Museum yang bertempat di Benteng Al Fahidi dari abad ke-18 untuk mengetahui bagaimana Dubai bertransformasi dari sebuah kota nelayan kecil menjadi metropolis yang mendunia. Nikmati secangkir teh mint tradisional di salah satu kafe lokal.
Kawasan Budaya dan Sejarah Al Fahidi terletak di sisi Bur Dubai dari Sungai Dubai, dekat dengan 2 stasiun metro. Cara yang menyenangkan untuk menuju ke sini jika Anda dari Deira adalah dengan naik taksi air atau kapal dhow tradisional melintasi sungai. Area ini merupakan kawasan budaya yang dilindungi di mana jalan-jalannya ditutup bagi mobil.