Kuil Hakone

Kuil Hakone
Kuil Hakone
Kuil Hakone
Kuil Hakone
Kuil Hakone


Susuri jalur yang diapit jejeran pohon cedar dan lentera untuk melihat kuil Shinto paling terkenal di Hakone, yang terletak antara tepi Danau Ashi dan puncak Gunung Hakone.

Kuil Hakone (Hakone Jinja) merupakan tempat yang menawan di tengah lebatnya hutan Moto-Hakone. Kunjungi kuil Shinto yang terkenal ini untuk menikmati suasana damai, arsitektur megah, dan tradisi yang menarik. Amati struktur simetrisnya yang apik dan bermeditasi dengan tenang di aula utama. Jelajahi hutan yang menenangkan di sekitar kuil ini.

Anda mungkin dapat melihat gerbang torii merah Kuil Hakone di bagian dangkal Danau Ashi dari perahu atau saat berjalan santai mengelilingi danau. Pemandangan terbaik gerbang yang memukau ini dapat dilihat dari Taman Onshihakone. Di hari yang cerah, gerbang torii terlihat sejajar dengan puncak Gunung Fuji yang menjulang tinggi di kejauhan dari titik pengamatan ini. Susuri jalan setapak di sisi timur danau yang diapit dengan pohon cedar dan lentera merah yang memukau. Naiki tangga yang tidak terlalu panjang dari tepi danau untuk mencapai jalan setapak menuju kuil, dan Anda dapat melihat gerbang torii lainnya yang dikelilingi hutan asli Jepang yang lebat.

Kuil ini berada di tengah-tengah pepohonan tinggi dan terlihat sangat menawan dengan cahaya yang bersinar dalam kabut. Perhatikan arsitektur tradisional bangunan ini dengan detail aksen merah dan keemasan. Anda akan melihat pintu masuk bangunan utama yang diapit “komainu,” yakni patung singa penjaga kuil yang terbuat dari batu. “Shimenawa” yang tampak seperti tali bergantungan di pintu masuk aula utama, sebagai simbol batas ruang yang suci. Perhatikan plakat “ema” yang tergantung di salah satu sisi pintu masuk, berisi doa dan harapan para pengunjung.

Anda juga mungkin akan melihat beberapa pengunjung mencuci tangan di bak air di sekitar. Jika Anda ingin bergabung, isi gayung dengan air dan gunakan untuk membilas tangan, lalu miringkan gayung ke depan hingga air yang tersisa membilas pegangannya. Di aula persembahan, Anda dapat melempar koin ke kotak persembahan. Lanjutkan dengan membungkukkan badan dua kali, tepuk tangan dua kali, bungkukkan badan sekali lagi, lalu berdoa.

Pengunjung diharapkan bersikap tenang dan sopan. Pastikan untuk melepas alas kaki sebelum memasuki bagian dalam ruangan. Anda boleh memotret di bagian luar kuil, namun dilarang memotret di bagian dalam ruangan.

Kuil Hakone terletak di sekitar tepi selatan Danau Ashi, di dekat Moto-Hakone. Kuil ini buka setiap hari dan tidak ada biaya masuk.

Tempat populer untuk dikunjungi


Opsi Penginapan Terbaik Dekat Kuil Hakone

Hakone Kowakien TEN-YU
Hakone Kowakien TEN-YU
4.5 out of 5
1297 Ninotaira, Hakone, Kanagawa
Hakone Kowakien TEN-YU
Hotel de Yama, Hakone Lake Side
Hotel de Yama, Hakone Lake Side
3.5 out of 5
80 Motohakone, Hakone, Kanagawa-ken
Hotel de Yama, Hakone Lake Side
Washintei Hogetsu
Washintei Hogetsu
3.5 out of 5
90-42 Motohakone, Hakone, Kanagawa
Washintei Hogetsu
Hakone Kuranju
Hakone Kuranju
3 out of 5
Motohakone 133-19, Hakone, Kanagawa
Hakone Kuranju
The Prince Hakone Lake Ashinoko
The Prince Hakone Lake Ashinoko
4 out of 5
144 Moto-hakone, Hakone, Kanagawa-ken
The Prince Hakone Lake Ashinoko
Hananoyado Fukuya
Hananoyado Fukuya
4 out of 5
Hakone 571-18, Hakonemachi, Hakone, Kanagawa
Hananoyado Fukuya
Ryuguden
Ryuguden
3.5 out of 5
139 Motohakone, Hakone, Kanagawa-ken
Ryuguden
Jemsty Inn Hakone Ashinoko
Jemsty Inn Hakone Ashinoko
2.5 out of 5
164-1 Hakone, Hakone, Kanagawa
Jemsty Inn Hakone Ashinoko
Harga per malam terendah yang ditemukan dalam 24 jam terakhir berdasarkan pencarian 1 malam untuk 2 tamu dewasa. Harga dan ketersediaan dapat berubah sewaktu-waktu. Ketentuan tambahan dapat berlaku.